Ketika Kita Sedang Marah

Amarah adalah sifat kodrati yang melekat pada diri manusia.  Oleh sebab itu manusia tidak dapat terhindar dari marah. Amarah tidak dapat dianggap sebagai aib, tidak pula sebagai penyakit. Tetapi hal yang tidak dibenarkan adalah amarah dalam kebatilan, amarah yang dzalim, amarah yang berlebihan dan amarah yang lambat redanya.

Jika amarah telah menjadi bagian yang mendominasi dalam diri seseorang maka pada saat itulah hidupnya lebih banyak merusak ketimbang memperbaiki. Lebih banyak menghancurkan daripada membangun.

Satu amarah yang berlebihan dan tidak pada tempatnya kadang juga bisa merusak hubungan antar tetangga, antara suami dan istri, antar kawan atau bahkan antar saudara. Dalam kondisi marah, seseorang bisa berbuat diluar batas kemanusiaannya. Read more of this post